Monday, May 28, 2012

Penyebab Seseorang Kecanduan Rokok

Kecanduan rokok atau bisa disebut kecanduan nikotin yang terdapat dalam rokok, memiliki banyak faktor penyebab. Jika anda memiliki keinginan untuk menghentikan kebiasaan merokok, anda perlu mengetahui apa saja faktor-faktor penyebab kecanduan rokok.

Berdasarkan hasil survey, faktor-faktor penyebab kecanduan rokok meliputi :

Faktor Sosial

Faktor terbesar dari kebiasaan merokok dipengaruhi oleh faktor sosial atau lingkungan, dimana karakter seseorang banyak dibentuk oleh lingkungan sekitar, baik dari keluarga, tetangga, ataupun teman pergaulannya. Bersosialisasi merupakan cara utama pada anak-anak dan remaja untuk mencari jati diri mereka. Dengan melihat apa yang dilakukan orang lain dan kadang kala mencoba untuk meniru apa yang dilakukan orang lain. Hal itu merupakan suatu proses yang terjadi pada remaja untuk mencari jati diri dan belajar menjalani hidup bersosial. Namun sangat disayangkan, tidak hanya kebiasaan-kebiasaan yang baik saja yang ditiru melainkan juga kebiasaan-kebiasaan buruk, termasuk kebiasaan merokok.

Jika seseorang yang bukan perokok, hidup atau berkerja bersama dengan seorang perokok, secara otomatis salah satunya akan terpengaruh. Mungkin yang bukan perokok mulai mencoba merokok, mungkin juga sebaliknya yang perokok mengurangi konsumsi rokok. Baik disadari maupun tidak disadari, adaptasi tersebut dilakukan untuk berusaha menyesuaikan diri dengan lingkungan dan berusaha untuk diterima di lingkungan sosial-nya.

Kebutuhan Menghisap Dan Mengunyah

Setiap orang memiliki kebutuhan untuk mengisap dan mengunyah. Kebutuhan ini mulai ada sejak kita lahir yaitu kebutuhan untuk minum susu, dan secara berangsur-angsur berkurang dan hilang, tetapi pada beberapa orang masih ada sampai dewasa. Beberapa orang menggunakan rokok atau perangkat merokok dan asap sebagai sarana untuk memenuhi kebutuhan ini. Ada hipotesis bahwa kebutuhan ini lebih besar oleh beberapa orang dewasa kemudian oleh orang lain karena kebutuhan ini atau beberapa kebutuhan dasar serupa lainnya, belum sepenuhnya puas pada masa anak-anak.

Jika anda ingin berhenti merokok, maka ganti kebutuhan menghisap rokok dengan cara lain. Misal, diganti dengan permen, atau makanan-makanan ringan untuk dikunyah, ketika keingin merokok muncul. Memang, terlalu banyak mengkonsumsi makanan ringan merupakan salah satu penyebabobesitas. Namun untuk proses awal, cara ini dinilai efektif.

Respon Mengulang Otomatis

Ketika seseorang telah melakukan sesuatu berkali-kali dan cukup sering, maka akan tercipta pola pengulangan perilaku tertentu secara otomatis. Hal ini terutama berlaku jika tindakan tertentu dilakukan dalam situasi yang tidak menyenangkan, yang memberikan efek membuat seseorang merasa lebih aman dalam kehidupan sehari-hari dan rutinitas.

Seperti pola pengulangan otomatis selalu menjadi komponen dalam kebiasaan merokok. Kalau anda ingin berhenti merokok, anda harus mencari tahu di mana situasi dan lingkungan anda yang biasanya mengambil sebatang rokok. Kemudian cobalah untuk menghindari situasi-situasi atau lingkungan tersebut.

Nikotin Digunakan Sebagai Pengobatan

Nikotin memiliki efek penenang pada perasaan gugup. Pada saat yang sama memiliki beberapa efek anti-depresif, setidaknya dalam jangka pendek, dan itu membuat seseorang merasa lebih nyaman. Seseorang menderita kegugupan atau gejala depresi mungkin merasa bahwa merokok membantu dia melawan gejala mentalnya. Namun, secara bertahap akan ada kebutuhan untuk terus meningkatkan dosis nikotin yang lebih tinggi untuk memberikan efek yang lebih baik lagi, dan jika ada kekurangannikotin di dalam tubuh, saraf atau perasaan depresif akan muncul lebih besar daripada sebelumnya.

Untuk memperoleh kepuasan ini, dengan kebutuhan untuk terus meningkatkan dosis yang lebih tinggi untuk mendapatkan efek yang lebih baik merupakan alasan utama untuk kebiasaan merokok. Anda harus mempertimbangkan apakah ini anti-depresif atau efek penenang yang menjadi alasan anda untuk merokok. Maka anda harus mencoba untuk mencari cara lain untuk mencapai efek yang sama. Aktif dalam kegiatan olahraga atau kegiatan di luar ruangan bisa mengurangi perasaan depresifanda. Jika perasaan depresi lebih serius, beberapa perawatan yang tepat sangat diperlukan, dan seorang psikolog atau jika perlu psikiater adalah orang yang tepat membantu anda. Jangan memberikan pengobatan sendiri, bisa-bisa anda terjerumus pada narkoba.

Faktor Genetik

Tidak semua orang sangat tergantung pada nikotin. Ada beberapa orang yang lebih mudah kecanduan nikotin daripada yang lain, dengan alasan yang masih susah untuk dipahami. Dan alasan-alasan tersebut diyakini diwariskan dalam kode genetik.

Kecanduan Pada Sel Syaraf

Otak secara normal memiliki substansi-substansi yang memberikan efek penenang dan efek rangsangan pada sel-sel saraf, dimana substansi-substansi tersebut bekerja dengan cara menempel pada reseptor-reseptor sel-sel saraf. Dan nikotin memiliki efek yang sama dengan substansi-substansi tersebut terhadap saraf, ketika nikotin menempel pada reseptor-reseptor di sel-sel saraf.

Dengan menempelnya nikotin pada reseptor, maka otak memproduksidopamin. Dopamin inilah yang memberikan efek menenangkan dan merangsang organ-organ lain, yang memberikan efek menyenangkan dari merokok. Namun, ketika nikotin terus menginduksi pelepasan dopamin, otak secara bertahap mengurangi produksi dopamin ketika nikotin tidak ada, dan otak akan merasakan kebutuhan yang lebih besar terhadapnikotin untuk tetap bekerja normal dan merasa nyaman.

Thursday, May 3, 2012

Mengapa Kucing Mengubur Kotorannya?


Anjing mengubur tulangnya sedangkan kucing malah mengubur kotorannya. Menyembunyikan sesuatu merupakan insting alami kucing, akan tetapi kucing bukanlah hewan yang sangat mementingkan kebersihan.

Kucing mengubur kotorannya dilakukan untuk menandai area teritorialnya. Mungkin bau kotoran kucing bagi kita manusia sama, akan tetapi dalam kotoran dan kencing kucing terdapat bau kimiawi unik yang disebut feromon.

Lain lagi dengan kucing liar (golongan Phantera) seperti Singa, Macan, Macan tutul, dan Jaguar. Mereka tidak mengubur kotoran mereka dalam menandakan area teritorial mereka. Kucing liar yang lebih kecil mengubur kotoran mereka untuk memastikan kucing yang dominan (Phantera) tidak merasa tertantang.

Kucing liar juga mengubur kotoran mereka untuk melindungi diri sendiri atau anaknya dari ancaman predator pemangsa lain.   Ini juga yang dilakukan kucing rumahan (Felis Catus) yang bedanya di perumahan tidak ada singa atau pemangsa lain.

Kucing peliharaan yang ada di rumah anda juga mengubur kotoran mereka karena mereka tahu bahwa anda adalah "Kucing" yang menguasai daerah rumah yang mereka tinggali.

Kucing juga bukan satu-satunya hewan yang mengubur kotorannya. Mereka diantaranya adalah Armadilo, cerpelai, dan musang juga melakukan hal yang sama.

Tuesday, May 1, 2012

Dampak Fatal dari ROKOK


Rokok memiliki dampak yang sangat buruk, sebab rokok merusak hampir seluruh organ tubuh manusia, oleh karena itu merokok dapat menimbulkan berbagai macam penyakit yang sangat banyak, sedikitnya ada 24 penyakit yang fatal, misalnya kanker dan penyakit jantung. Dampak buruk merokok bagi kesehatan ini biasanya akan muncul dalam jangka waktu yang lama, di atas 5 tahun. Produk tembakau khususnya rokok dapat berbentuk sigaret, kretek, cerutu, lintingan, menggunakan pipa, tembakau yang disedot, ataupun tembakau tanpa asap.

Di dalam daftar di bawah diuraikan berbagai macam penyakit dan bagian-bagian tubuh yang dapat dipengaruhi oleh efek buruk merokok. Pria atau wanita yang merokok menghadapi resiko buruk yang sama, yaitu kematian. Selain itu ada resiko yang khusus bagi wanita yaitu terganggunya fungsi reproduksi.

Sampai saat ini tidak ditemukan satupun akibat baik dari menghisap rokok. Karena dampaknya yang sangat buruk bahkan dari kalangan agama pun sepakat untuk ikut mengurangi kebiasaan merokok di masyarakat, yaitu dengan mengeluarkan rekomendasi pelarangan merokok.

Berikut adalah penyakit-penyakit dan gangguan kesehatan pada organ tubuh yang disebabkan oleh kebiasaan merokok.

Kanker :
  • Paru-paru (lung cancer)
  • Oral cavity
  • Pharynx
  • Larynx
  • Oesophagus (squamous cell carcinoma)
  • Oesophagus (adenocarcinoma)
  • Pancreas
  • Urinary bladder
  • Renal pelvis
  • Kidney (renal cell carcinoma)
  • Stomach
  • Uterine cervix
  • Granulocytic cells of bone marrow (myeoloid leukaemia)
  • Nasal cavities
  • Nasal sinuses
  • Liver

Sistem Pernafasan :
  • Chronic obstructive pulmonary disease (COPD)
  • Acute respiratory illnesses including pneumonia
  • Premature onset of and an accelerated decline in lung function
  • All major respiratory symptoms in adults, including coughing, phlegm, wheezing & dyspnoea
  • Poor asthma control

Sistem Kardiovaskular :
  • Coronary heart disease (CHD)
  • Cerebrovascula disease
  • Aortic aneurysm
  • Peripheral arteria

Penyakit lainnya :
  • Gastric ulcer
  • Cataract
  • Periodontitis
  • Duodenal ulcer
  • Adverse surgical outcomes related to wound healing and respiratory complications
  • Hip fracture
  • Reduced fertility in females
  • Crohn's disease
  • Age-related macular degeneration
  • Tobacco amblyopia
  • Osteoporosis

Gangguan sistem pernafasan khusus pada bayi / anak, yang ibunya merokok:
  • Impaired lung growth
  • Early-onset of lung function decline
  • Respiratory symptoms including coughing, phlegm, wheezing dyspnoea
  • Asthma-related symptoms (wheezing)

Sistem Reproduksi Wanita :
  • Pregnancy complications
  • Preterm delivery and shortened gestation
  • Foetal growth restrictions and low birth weight
  • Sudden infant death syndrome (SIDS)

Rahasia yang Membuat BlackBerry Begitu Diminati


Tahukah anda, titik balik Perang Asia Timur Raya yang awalnya dimenangkan oleh tentara Dai Nippon akhirnya berhasil dikalahkan oleh Amerika Serikat ternyata tidak didapatkan dari keunggulan mesin perang yang canggih baik oleh kapal perang, tank, pesawat atau nuklir. Melainkan karena kode sandi rahasia (enkripsi) pesan yang digunakan oleh Jepang berhasil dipecahkan oleh Unit Kombat Intelijen AS. Dan mulai saat itu segala kekuatan pasukan, gerakan, tipu daya dan strategi Jepang diketahui persis oleh Amerika. Hal ini menunjukkan pentingnya perlindungan atas informasi penting baik komunikasi militer ataupun intelijen. 

Dasar ini pula yang mendasari keputusan para pejabat kepresidenan untuk 'menyita' Blackberry Barack Obama karena khawatir atas kebocoran informasi jika sang presiden menggunakan perangkat tersebut sebagai alat komunikasi khususnya yang menyangkut rahasia negara. 

Eksklusivitas BlackBerry 

BlackBerry (BB) merupakan smartphone yang sedang populer di Indonesia saat ini dan secara de Facto berhasil menggeser popularitas Nokia Communicator yang selama bertahun-tahun menguasai pangsa pasar terbesar smartphone di Indonesia, baik pengguna yang memang benar membutuhkan dan menggunakan secara penuh fitur tersebut maupun yang hanya ingin gaya. 

Banyak keunggulan yang diklaim pengguna BB baik dari kemampuan push email, messenger, GPS, browsing dan seabrek keunggulan lainnya yang sebenarnya secara teknis juga dimiliki oleh Smartphone lainnya. Kalau memang benar secara teknis BB tidak memiliki keunggulan fitur dan kemampuan yang signifikan dibandingkan dengan smartphone lainnya, lalu apa rahasianya sehingga BB bisa menguasai pangsa pasar smartphone yang sangat kompetitif ?

Jawabannya ada pada jaringan eksklusif yang dimiliki oleh RIM (Research In Motion) yang menghubungkan seluruh BB di seluruh dunia. Dengan adanya jaringan eksklusif ini, para pengguna BB dapat berkomunikasi baik mengirimkan email maupun BB Messenger hanya mengandalkan PIN dan hal ini hanya dapat dilakukan pada perangkat BB. 

Faktor lain adalah karena jaringan yang dikelola sendiri oleh RIM memungkinkan RIM untuk menjaga kehandalan koneksi perangkatnya dimana sebagai contoh Pushmail yang menjadi salah satu fitur unggulan BB terkenal handal karena mengandalkan jaringan RIM untuk mendownload email dari mailserver manapun di seluruh dunia. 

Hal ini menghilangkan ketergantungan pada provider yang tidak bisa didapatkan perangkat lain yang mengandalkan 100% koneksi internet pada koneksi provider. 

Selain itu, ada beberapa hal kecil tetapi sangat berpengaruh dimana RIM juga melakukan 'pekerjaan rumahnya' memberikan layanan terbaik bagi pelanggan dimana ia melakukan kompresi untuk lalu lintas data jaringannya dan menerapkan beberapa aturan tambahan seperti tidak secara otomatis mengunduh lampiran email sehingga hal ini menurunkan bandwidth koneksi secara signifikan yang berakibat peningkatan kecepatan koneksi dibandingkan pesaingnya. 

Pencuri ponsel yang berpengalaman akan menghindari mencuri BB, maksudnya jika dibandingkan dengan smartphone lainnya, karena setiap perangkat BB yang terkoneksi ke server RIM harus memiliki pengenal yang unik yang di sebut PIN BB. 

Jika perangkat BB Anda hilang, Anda bisa melaporkan ke RIM sehingga PIN perangkat yang hilang tersebut diblokir dan otomatis perangkat BB curian tadi sampai jaman kuda gigit prosesor pun tidak akan bisa mengakses jaringan RIM dan hanya bisa melakukan telepon, SMS dan MMS yang hanya mengandalkan jaringan provider. 

Dengan kata lain, BB tersebut jadi kehilangan kekuatan utamanya. Ini yang membedakan BB dengan smartphone biasa. Sebenarnya setiap telepon memiliki pengenal yang unik yang dikenal dengan istilah IMEI dan secara teori bisa diblokir dan tidak bisa dipakai lagi, tetapi yang menjadi masalah, provider di Indonesia tidak memiliki database yang terhubung sehingga andaikan provider Anda bersedia melakukan pemblokiran IMEI ponsel yang hilang pada servernya tetapi jika ponsel tersebut menggunakan provider lain, maka akan bisa berfungsi. 

Selain digunakan untuk kepentingan positif, rupanya teroris Mumbai juga menggunakan BB dalam menjalankan aksinya, salah satu alasannya adalah karena enkripsi yang disediakan oleh perangkat ini sudah cukup aman dan membutuhkan usaha, biaya dan sumber daya yang besar untuk dapat mengawasi komunikasi data seluruh pengguna BlackBerry di satu negara, katakanlah India atau Indonesia sekalipun.

BlackBerry Bold 9780 Onyx II Hadirkan Kesempurnaan Generasi Bold Pendahulunya


Bagi Anda pengguna dan penggemar komunitas ponsel pintar Blackberry, tentunya sudah tak asing lagi dengan keberadaan BlackBerry Bold 9700 alias Onyx, bukan? Pasalnya dengan kesuksesan pendahulunya BlackBerry Bold 9700 alias Onyx tersebut, boleh jadi telah membuat Research In Motion (RIM) untuk melepas kembali suksesor terbarunya yang lebih gress yaitu BlackBerry Bold 9780 alias Onyx II ke pasaran akhir tahun yang lalu. Dan setelah kemunculannya tersebut, smartphone yang dikenal dengan sebutan Onyx II ini kabarnya telah merambah  Indonesia dan laris manis di pasaran.
Smartphone yang dirilis akhir tahun lalu tersebut, khusus untuk pemasarannya di Indonesia telah ditangani oleh PT. Teletama Artha Mandiri (TAM) yang bertindak sebagai distributor lokal resmi pertama BlackBerry di Indonesia. Berdasarkan pantauan di pasaran, rata-rata penjual mematok harga Onyx II pada kisaran Rp. 4,2 s/d 5,5 juta. Dan ini tentunya lebih murah jika dibandingkan dengan pasaran Kanada dan Amerika Serikat yang kabarnya dibanderol Rp 4,5 juta, tanpa terikat kontrak dengan operator.

BlackBerry Bold 9780 Onyx II Hadirkan Kesempurnaan Generasi Bold Pendahulunya Image

Lalu apa sih yang menjadi keunggulan BlackBerry Bold 9780 atau Onyx II? Kalau ditinjau secara fisik, sosoknya sendiri memang tak jauh beda dengan keberadaan Blackberry Bold seri sebelumnya yaitu  BlackBerry Bold 9700 atau Onyx. Dan bahkan keduanya sepintas nyaris sama.
Namun demikian adanya, salah satu kelebihan yang dipunyai Onyx II ketimbang Onyx sebelumnya adalah terletak pada keberadaan dukungan sistem operasinya. Jika Onyx sebelumnya didukung oleh sistem operasi BlackBerry 5, sedangkan Onyx II telah disuguhkan  sistem operasi terbaru dari RIM yaitu OS BlackBerry 6, dan ini  sama persis dengan dukungan yang diberikan pada BlackBerry Torch 9800.
BlackBerry Bold 9780 Onyx II Hadirkan Kesempurnaan Generasi Bold Pendahulunya ImageSelain dukungan sistem operasi BlackBerry 6, RIM juga telah meningkatkan kemampuan multimedia, terutama kamera. Dibandingkan dengan Onyx sebelumnya yang hanya dibesut dengan keberadaan kamera 3,15 megapixel, BlackBerry Bold 9780 atau Onyx II ini sendiri telah dibesut dengan keberadaan kamera handal berkapasitas 5 megapixel lengkap dengan kemampuan auto focus, scene modes, image stabilization, flash, 2x Digital Zoom dan fitur perekam video.
BlackBerry Bold 9780 Onyx II Hadirkan Kesempurnaan Generasi Bold Pendahulunya Image

Di sisi memori pun Onyx II lebih unggul. Kalau Onyx sebelumnya hanya didukung dengan RAM 256MB, Onyx II sudah ditingkatkan menjadi 512MB. Dengan begitu, keberadaan dukungan memori yang telah ditingkatkan tentu saja sangat berpengaruh pada kinerja software yang lebih baik. Selain itu, BalckBerry Bold 9780 alias Onyx II ini juga memungkinkan tambahan media penyimpanan dengan kartu slot hingga kapasitas 32GB, sementara Onyx hanya sampai 16GB saja.
“Kami sangat antusias memperkenalkan BlackBerry Bold 9780 dengan sistem operasi terbaru BlackBerry 6,” ujar Carlo Chiarello, Vice President Product Management RIM dalam keterangan resminya pada akhir tahun yang lalu.
“Model ini dibuat berdasarkan pengalaman tentang apa yang disukai para pengguna BlackBerry Bold. Kami memberikan beberapa upgrade, termasuk tamplian antarmuka yang baru, browser berbasis WebKit yang cepat, kemampuan multimedia dan memori yang lebih ditingkatkan,” jelasnya.

BlackBerry Bold 9780 Onyx II Hadirkan Kesempurnaan Generasi Bold Pendahulunya Image
BlackBerry Bold 9780 alias Onyx II ini merupakan smartphone kompak dan bergaya yang menawarkan perpaduan fitur, performa dan desain yang menarik. Mendukung jaringan 3G di seluruh dunia, termasuk Wi-Fi dengan dukungan untuk menelepon carrier Wi-Fi yang didukung (UMA jika tersedia) dan GPS untuk aplikasi berbasis lokasi dan geo-tagging. Smartphone ini juga mengusung UI yang diperbarui, browser berbasis WebKit dan pencari universal, serta aplikasi musik dan gambar yang lebih baru. Dengan keberadaan sistem operasi BlackBerry 6 ini, kinerja smartphone ini akan semakin meningkat seperti untuk menyederhanakan pengelolaan jejaring sosial dan RSS feeds (social feeds), tautan untuk mengakses BBM (BlackBerry Messenger), Facebook, Twitter, MySpace, serta berbagai aplikasi instant messaging (IM).
Untuk keberadaan keypad QWERTY andalan BlackBerry di Onyx II ini pun tetap tak ada perbedaan mencolok dibanding Onyx terdahulunya. Dengan memberi kenyamaan dan kemudahan bagi penggunanya, tentunya akan mempermudah proses pengetikan pesan (SMS) maupun Email.

BlackBerry Bold 9780 Onyx II Hadirkan Kesempurnaan Generasi Bold Pendahulunya Image

Ciri khas generasi Bold tetap dipertahankan Onyx II ini. Tengok saja tekstur kulit jeruk yang ada di back cover. Begitu pula dengan mekanisme untuk membuka cover baterai, tetap sama dengan Onyx sebelumnya. Ditambah lagi dengan model geser ke bawah yang bukan menggunakan mekanisme kunci layaknya tipe BlackBerry lain pada umumnya.
Oleh karena itu, secara keseluruhan disain BlackBerry Bold 9780 alias Onyx II ini bak pinang dibelah dua dengan BlackBerry Bold 9700 alias Onyx. Jadi, buat yang sudah terbiasa menggunakan Onyx pertama atau minimal Curve 8520 alias Gemini, tentunya tidak akan canggung lagi dalam mengoperasikannya.

BlackBerry Bold 9780 Onyx II Hadirkan Kesempurnaan Generasi Bold Pendahulunya Image

BlackBerry Bold 9780 Onyx II Hadirkan Kesempurnaan Generasi Bold Pendahulunya Image